Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Memutar Ffile Video .VOB di Android

Mungkin Anda pernah memutar video dengan tipe DVD, di dalam filenya pasti ada .VOB. File .VOB menampilkan ekstensi menu dan berisi video, audio, dan subtitle. File .VOB adalah VOB adalah ekstensi file yang umum ditemukan di disk DVD. Tetapi sayangnya jenis format ini tidak didukung aplikasi pemutar video bawaan Android.

Untuk menjalankan .VOB, harus menggunakan aplikasi pihak ketiga yang bernama Wondershare Player. Aplikasi pemutar video Wondershare player mampu mennjalankan file dengan format AVI, FLV, MKV, WMV, VOB, MOV, RM, RMVB, ASF, MP3, WMA, AAC, FLAC, M2TS, F4V, 3GP, dan banyak lagi. File video yang mengandung subtitle, seperti.SSA, .SMI, .SRT, .SUB, .MPL, .PSB, dan .TXT, dapat ditampilkan.

Cara Memutar File Video . VOB di Ponsel Androdi:

1. Download Wondershare di Google Play.
2. Jalankan Wondershare Player.
3. Pada menu Local, tap pada ‘tiga garis horisontal” di sudut kiri atas layar. Lalu tap ikon ‘Gear’ untuk membuka menu Settings.
Wondershare Player

Wondershare Player 2

5. Pada menu Settings, tekan pada opsi ‘Decoding Mode’.
Wondershare Player 3

6. Anda akan melihat sejumlah format file yang didukung oleh Wondershare player. Cari format ‘VOB’ dan tap di situ, lalu beri tanda centang pada opsi ‘Auto’.
Wondershare Player 4
7. Nah sekarang Wondershare Player akan mendukung file video .VOB pada ponsel Android dan Anda bisa memutarnya tanpa gangguan.