Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengertian Reseller, Distributor, Suplier, Agen, Dropshipper, Retailer

Beberapa istilah berikut ini seperti Reseller, Distributor, Suplier, Agen, Dropshipper, Retailer, sering muncul pada toko online dan toko ofline. Bagi Anda yang ingin memutuskan untuk bisnis online tentu memahami pengertian dari berbagai istilah tersebut.

Dengan membaca Pengertian Reseller, Distributor, Suplier, Agen, Dropshipper, Retailer, dapat menambah wawasan Anda tentang penjualan barang. Baiklah berikut ini ada 6 istilah yang sering muncul dalam jual beli online mauapun ofline:

1. Distibutor
Distributor adalah seseorang/ perusahaan yang membeli produk dari produsen yang memproduksinya langsung dan menawarkan/ menjual kembali kepada toko/ retail. Distributor bisa saja mengambil produk dari beberapa produsen untuk ditawarkan ke-toko-toko. Biasanya distributor akan menerima prosentase diskon harga yg lebih besar dari produsen krn melakukan pembelian dalam jumlah sangat banyak (stok barang)

Jadi Distributor adalah penghubung antara produsen-produsen, agen dan toko-toko retail. Contohnya distributor makanan ringan menawarkan berbagai jenis makanan kepada toko retail.

2. Suplier
Suplier adalah seseorang/ perusahaan yang secara kontinu menjual barang kepada kita. Biasanya barang tersebut bukanlah untuk dijual lagi, tapi lebih kepada pendukung kegiatan usaha.

Misalnya supplier kertas memasok kertas ke kantor-kantor atau contoh lainnya: supplier besi tua memasok besi ke pabrik pengolahan besi. Jadi barang yg dijual oleh supplier adalah penunjang kegiatan usaha atau berupa bahan mentah. kadang Suplier juga bisa mensuplai barang pada distributor

3. Agen

Agen adalah menjual barang dari distributor ke retail. terkadang agen juga bisa bersifat sebagai perantara antara distributor dan retailer. Pendapatan agen adalah komisi penjualan dari distributor atau selislih harga jual dari harga retailer.

4. Reseller

Reseller pada dasarnnya bisa juga disebut sebagai agen. Dari istilah katanya Re = mengulang dan Sell = menjual yang dapat diartikan menjadi Menjual Kembali, dan -er yang memiliki arti perlakunya. Nah dari mengartikan kata-kata itu saja kita sudah dapat menyimpulkan bahwa Reseller berarti orang/ pelaku yang menjual kembali dengan adanya produk fisik di tangan agen tersebut.

5. Dropshipper
Dropshipper adalah agen yang menjual kembali produk suppliernya dengan tidak memiliki produk suppliernya tersebut. Jadi Dropshipper hanyalah agen yang menjual informasi dari suatu produk.

Dapat kita lihat perbedaan yang cukup mendasar dari hal ini, jika Reseller menjual kembali dengan memiliki produknya, Dropshipper hanya menjual informasi dari produk tersebut. Jadi kita dapat mengatakan pula bahwa dengan menjadi seorang dropshipper, kita dapat menjadi pelaku bisnis yang tidak perlu mengeluarkan modal untuk menjual produk supplier kita.

6. Retailer
Retailer atau eceran yaitu badan usaha yang mendistribusikan barang/ jasa kepada konsumen baik biasanya mereka menjual secara eceran. Retailer mempunyai peranan penting baik dalam pendistribusiannya maupun mempromosikan barang tertentu. Hal apa saja yang bisa dilakukan oleh retail?

Retail menciptakan nilai lebih barang dan jasa, bayangkan jika ingin membuat secangkir kopi untuk menemani anda setiap pagi. Tentu Anda perlu membeli beberapa bahan seperti kopi, gula dan krimer. Coba anda bayangkan jika Anda harus pergi kesetiap toko(produsen) untuk membeli ketiganya itu. Ditambah bayangkan berapa banyak toko yang akan dibangun untuk membangun satu jenis produk saja. Retail menyediakan 20.000 samapai 30.000 jenis barang dari 500 produsen dari berbagai jenis, ukuran, merk dan harga dalam satu toko.

Post a Comment for "Pengertian Reseller, Distributor, Suplier, Agen, Dropshipper, Retailer"