Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

6 Tips Memilih Hosting Yang Terbaik

Hosting menjadi tempat menyimpan data website (berupa file,image,email,dll) dan mengeksekusi file-file website yang berisi perintah yang ditulis dalam bahasa program sehingga web bisa bekerja dengan baik.Hosting merupakan salah satu faktor yang sangat penting dalam sebuah jasa SEO website Top Rank Indonesia. Kualitas hosting menentukan perfomance kinerja website/blog anda. Perfomance website yang baik sangat disukai oleh pengunjung dan search engine.

Hosting merupakan salah satu faktor yang sangat penting dalam SEO. Kualitas hosting menentukan perfomance kinerja website/blog anda. Perfomance website yang baik sangat disukai oleh pengunjung dan search engine. Oleh karena itu, memilih hosting yang seo friendly harus anda ketahui caranya.
6 Tips Memilih Hosting Yang Terbaik

Oleh karena itu, memilih hosting yang seo friendly harus anda ketahui caranya. Berikut adalah tips untuk memilih hosting SEO friendly:

1. Support
Apa yang sebetulnya dijual oleh sebuah perusahaan hosting bukanlah seiris ruang pada harddisk, atau bandwidth, atau software, melainkan jasa support. Ruang harddisk atau server dijual oleh toko komputer. Bandwidth dijual oleh ISP atau datacenter atau NAP (network access provider). Software dijual oleh software house atau toko CD. Semua barang itu dapat Anda peroleh atau sewa sendiri pada penyedia jasa lain yang telah disebutkan. Tapi jasa support adalah sesuatu yang Anda peroleh dari perusahaan hosting, yang membedakan hosting bayar dan hosting gratis, yang menjadi value yang Anda bayar.

2. Kebutuhan hosting
Seperti apa kebutuhan hosting kita, akan sangat menentukan besaran space hosting yang kita ambil, lokasi server, dan support hosting yang diperlukan. Jika website Anda adalah website baru, maka kapasitas hosting yang diperlukan tidak sebesar website lama / existing website.

3. Fasilitas atau fitur Hosting
Tentu saja ini menjadi faktor penting, karena apa artinya Anda berlangganan hosting kalau Anda tidak dapat menjalankan aplikasi yang Anda inginkan? Provider pada umumnya harus menyediakan aplikasi/software/librari yang standar dibutuhkan banyak orang, seperti PHP, MySQL, Perl, dengan versi yang cukup baru dan berikut librari-librarinya. Fitur lainnya seperti memasang antivirus dan antispam di server SMTP, tersedia akses mailbox melalui webmail, POP3, forwarding, dan IMAP4. Dalam hal mengupload website, harus menyediakan beberapa mekanisme, yaitu lewat interface web (control panel), FTP, shell (SSH), dan FrontPage.

4. Kapasitas Ruang Penyimpanan
Kapasitas ini penting untuk dipertimbangkan, pastikan kapasitas ruang penyimpanan cukup untuk menampung file-file website anda, serta pertimbangkan juga untuk memilih kapasitas yang sesuai dengan perkiraan seberapa besar website anda akan berkembang dalam kurun waktu satu tahun kedepan, karena biasanya sewa hosting ini pertahun. Jika untuk melakukan blogging saja yang setiap hari membuat satu postingan dengan satu gambar rasanya ruang sebesar 1GB sudah sangat cukup.

5. Backup
Faktor ini amat penting karena seringkali data di server (termasuk email dan database) adalah satu-satunya copy yang dimiliki oleh pelanggan hosting. Pengalaman telah membuktikan, adanya backup harian dan history 1 minggu pada server-server telah beberapa kali menyelamatkan kehilangan data yang penting akibat mesin/harddisk crash, atau kecelakaan karena tak sengaja terhapus, dsb. Sebaiknya Anda bertanya kepada penyedia hosting, seberapa sering mereka melakukan backup, dan menghindari penyedia hosting yang tidak jelas policy backupnya dan hanya seminggu atau sebulan sekali melakukan backup.

6. Kehandalan & Kecepatan
Jika suautu saat seseorang mengunjungi website anda dan ternyata website sedang tidak bisa dibuka karene server sedang down maka itu adalah kerugian besar, karena bisa jadi dia enggan untuk balik lagi dilain waktu. Oleh karena itu penting untuk memastikan hosting yang anda pilih terpercaya dan dapat diandalkan. Selain kekuatan, kecepatan juga penting, jangan sampai website anda responnya lama karena kualitasnya yang tidak bagus, jadi anda bisa bertanya kepada pengguna lain, atau biasanya web hosting yang bagus itu menyediakan versi trial untuk percobaan. Manfaatkan hal tersebut dengan baik.

Memilih hosting terbaik bukanlah perkara gampang karena banyak sekali penyedia hosting, namun dengan membaca tips di atas setidaknya Anda dapat menentukan mana yang terbaik.

Jika Anda tidak dapat memutuskan webhosting mana yang akan dipilih, baca Ulasan hosting dan lihat apa yang ditawarkannya.