Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Minuman Parem Yang Menyegarkan

Halo sahabat indoamaterasu, kali ini postingannya berbeda dari yang lainnya dengan tidak menggunakan topik teknologi melainkan minuman hehe. Yah supaya pembaca tidak bosan dan mendapatkan pencerahan baru dari ketikan ini hehe.

Ada yang sudah tahu Parem belum? mestinya bagi Anda yang tinggal di Jawa Timur bagian pesisir pantai Selatan telah mengenal minuman Parem. Namun bagi Anda yang belum pernah mencicipi Parem, jangan khawatir soalnya indoamaterasu membagikan resepnya kepada Anda.

Parem adalah minuman tradisional yang terbuat dari daun pohon asam, kunir, dan gula. Lebih mantap lagi bila menggunakan gula merah, bukan gula pasir. Tidak sembarang daun asam yang dipetik, melainkan yang berwarna hijau muda supaya rasa khas dari daun asam terasa.

Bahan dasar membuat parem:
1. Dau pohon asam yang berwarna hijau, petik secukupnya
2. Kunir secukupnya
3. Jeruk nipis secukupnya
3. Gula merah secukupnya

Pohon Asam

Pilih daun Asam yang berwarna hijau muda

Cara membuat minuman Parem:
1. Kelupas kunir dari kulitnya kemudian iris kecil-kecil
2. Masukkan daun asam bersama kunir ke dalam kuali (tempat rebus)

3. Tambahkan perasan jeruk nipis
4. Masukkan gula merah
5. Rebus sampai mendidih

6. Minuman Parem siap dihidangkan.

Post a Comment for "Resep Minuman Parem Yang Menyegarkan"