Site and learn your application

7/31/2016

Tips Memilih Sekolah Lanjutan Setelah Lulus SMP

Siswa-siswi yang telah menginjak kelas 3 SMP/ MTS pasti sudah ada angan-angan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Ada yang sudah mantap ingin meneruskan ke SMK/ SMA, ada pula yang masih bingung manu nerusin kemana.

Di sinilah peran guru BK/ Konselor untuk memberikan arahan tentang sekolah lanjutan, supaya siswa-siswi bisa menentukan sendiri mau sekolah kemana. Begitu juga dengan siwa, bila merasa bingung bisa berkonsultasi dengan guru BK di sekolah Anda.

Yang perlu diketahui bahwa sekolah lanjutan setelah SMP di Indonesia cuma ada 3 yaitu Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (MA), dan Madrasah Aliyah (MA). Bila Anda ingin menjadi dokter sebaiknya sekolah di SMA dengan mengambil jurusan IPA. Bila Anda tertarik ingin bisa pemrograman komputer ambil SMK jurusan Informatika. Bila Anda tertarik ingin menguasai agama maka sekolahlah ke MA.

Baca: Media BK Memilih Sekolah Lanjutan Setelah SMP/ MTS (PPT)

Yang pasti pilihlah sekolah sesuai ketrampilan, kemampuan, dan ketertarikan Anda akan suatu pelajaran. Jangan memilih sekolah sesuai arahan orang tua, soalnya ditengah jalan pasti tidak serius untuk melaksanakannya. Berikut ini ada beberapa faktor yang harus dipahami siswa dalam memilih sekolah lanjutan yang baik.

Tips Memilih Sekolah Lanjutan Setelah Lulus SMP:

# Jenis Sekolah Lanjutan
1. Sekolah Menengah Atas (SMA)
2. Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)
3. Madrasah Aliah (MA)

# Fokus Sekolah Menengah Atas(SMA)
1. Berorientasi pada peningkatan pengetahuan
2. Hanya mempunyai maksimal 3 jurusan IPA, IPS, dan Bahasa
4. Siswa diproyeksikan untuk melanjutkan ke perguruan tinggi
5. Materi pelajaran lebih banyak ke arah teoritis.

# Fokus Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)
1. Berorientasi pada peningkatan keterampilan khusus
2. Mempunyai banyak jurusan hingga mencapai 160 jurusan se-indonesia
3. Siswa diproyeksikan untuk dapat langsung bekerja setelah lulus sekolah
4. Materi pelajaran lebih banyak ke arah praktis/ praktek.

Fokus Madrasah Aliyah (MA)
1. Berorientasi pada peningkatan pengetahuan umum dan agama
2. Hanya mempunyai maksimal 3 jurusan IPA, IPS, dan Bahasa
4. Siswa diproyeksikan untuk melanjutkan ke perguruan tinggi
5. Materi pelajaran lebih banyak ke arah teoritis dan pemahaman keagamaan
6. Materi keagamaan lebih banyak dibanding SMA.

# Langkah-langkah Memilih Jenis Sekolah Lanjutan
1. Menentukan tujuan setelah lulus sekolah menengah
2. Mempersiapkan diri sedini mungkin
3. Pertimbangkan bakat yang anda miliki
4. Pertimbangkan sifat-sifat yang anda miliki
5. Diskusikan pertimbangan anda dengan teman dan keluarga Anda.
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Tips Memilih Sekolah Lanjutan Setelah Lulus SMP

4 comments:

  1. Kalau prospek yang lebih bagus SMK kalau tuntutan jaman sekarang. SMA dan MA sekarang udah menurun peminatnya terbukti hampir semua kota di Indonesia banyak SMA dan MA yang ga bisa bertahan karna ga punya murid.

    Saya sebagai guru PKn di SMK juga menyarankannya ke SMK aja.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mas, contohnya saja di Malang. Jumlah SMK lebih banyak dari SMA. Lulusan SMK siap kerja dengan bekal ketrampilan, menariknya lagi dapat melanjutkan kuliah

      Delete
    2. Berarti sama mas, di jawa barat juga seperti itu banyak SMA yang gulung tikar karena ga ada murid.

      Delete
    3. Iya mas, berarti murit dan orang tua sudah pada tahu tentang SMK yang alumninya siap kerja dan juga bisa melanjutkan kuliah

      Delete