Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Trenggalek - Surabaya Naik Harapan Jaya Via Tol Hanya 3.5 Jam


Kembali lagi bersama indoamaterasu.com, kali ini admin akan berbagi informasi tentang perjalanan dari Trenggalek menuju Surabaya. Sebelum dibangun tol Kertosono - Surabaya biasanya memerlukan waktu 5 hingga 6 jam namun setalah lewat tol cuma 3.5 jam saja, sungguh cepat bukan?

Ceritanya pergi ke Surabaya untuk ikut tes CPNS di Empire Palace Surabaya, jadwal tes dapat jam 4 sore. Untuk mengantisipasi kemacetan dan keterlambatan akhirnya admin berangkat dari Trenggalek jam 6.30 pagi, sesampainya di terminal langsung naik bus jurusan Surabaya.

Karena pagi itu tidak ada bus patas langsung Surabaya akhirnya turun Tulungagung dengan biaya perjalanan cukup Rp. 5.000. Sesampainya di terminal Gayatri langsung mencari bus Harapan Jaya dan kebetulan di kaca depan ada tulisan Via Tol.

Jujur baru kali ini admin pergi ke Surabaya lewat tol karena baru saja tol ini dibangun dan diresmikan pada tahun 2018. Daripada Anda penasaran mengenai detail perjalanannya admin mulai dari kondisi bus, dan fasilitas yang didapatkan dari Patas Harapan Jaya.

Pada kaca depan bus ada stiker Patas Non Ekonomi jadi harganya lebih mahal dari patas biasa yang tempat duduknya 2-3. Bus patas Hararapan Jaya via tol tujuan Surabaya hanya tersedia mulai Tulungagung - Surabaya.


Jadwal keberangkatan Patas Harapan Jaya Via Tol dari Tulungagung - Surabaya


Jadwal keberangkatan Patas Harapan Jaya Via Tol dari Surabaya - Tulungagung

Harga tiket perorang Rp. 55.000, kalau patas biasa kursi 2-2 dari Trenggalek - Surabaya 49.000. Ini dari Tulungagung - Surabaya 55.000. Ngomongin soal fasilitas ya umumlah, tidak dapat air minum, dan makan. Inilah yang membedakan busa patas Jawa Timur dengan Jawa Tengah, terkadang masih ada pedagang asongan yang masuk ketika di terminal.

Dari penjelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa perjalanan dari Trenggalek - Surabaya via tol ganti bus 2 kali yaitu yang pertama dari Trenggalek - Tulungagung dan pindah bus Tulungagung - Surabaya. Total biaya perjalanan Rp. 5.000 + Rp. 55.000 = Rp. 60.000.

Trenggalek - Tulungagung ditempuh selama 30 menit saja sedangkan Tulungagung - Surabaya cuma 3 jam, jadi total 3.5 jam. Keberadaan tol Kertosono - Surabaya cukup mempercepat perjalanan karena biasanya 5-6 jam jadi 3.5 jam, tolnya cukup panjang dan sepanjang perjalanan Anda akan disuguhi keindahan hamparan sawah yang cukup luas.

Admin sampai di Surabaya jam 10.00 sedangkan tes CPNS jam 4 sore, jadi bisa dibilang kepagian hehe. Untuk menunggu waktu tersebut akhirnya digunakan untuk nongkrong di Tunjungan Plaza.

Post a Comment for "Trenggalek - Surabaya Naik Harapan Jaya Via Tol Hanya 3.5 Jam"