Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mengenal Poti, Hatu Legendaris Dari NTT


Selama setahun tinggal di kabupaten Manggarai Nusa Tenggara Timur cukup untuk mengenal budaya masyarakat NTT. Salah satunya adalah tarian caci, kemudian juga ada legenda hantu legendaris yang biasa disebut Poti.

Kalau di Kalimantan Barat mungkin terkenalnya Kuntil Anak, nah wujud Poti ini menurut penggambaran masyarakat sekitar seperti itu. Wanita berbaju putih dengan rambut panjang yang terurai.

Bagi yang mempercayainya memang menakutkan karena pikiran telah tersugesti dengan sosok Poti. Namun bagi yang tidak mempercayainya ya biasa-biasa saja. Terlepas dari itu menurut masyarakat yang pernah bertemu Poti, bikin bulu kuduk merinding dan tubuh tidak bisa bergerak.

Ternyata lain daerah punya sosok hantu dengan nama yang beragam, baik Poti maupun Kuntil Anak kalau di Jawa lebih dikenal Sundel Bolong.

Poti merupakan penjelmaan Jin yang terkadang menyerupai orang yang telah meninggal. Sesuai dengan tujuan diciptakannya jin untuk menggoda manusia, maka terkadang Poti ini untuk mengingatkan manusia bila ada yang kurang.

Misalnya rumahnya kotor, jarang beribadah, dan lain sebagainya. Apakah Anda pernah melihat poti? hehe.